Ikut Ritual Kendi Nusantara, Ini Harapan dan Kesan Para Gubernur Untuk IKN

- 14 Maret 2022, 19:50 WIB
Inlah kendi yang digunakan dalam ritual Kendi Nusantara.
Inlah kendi yang digunakan dalam ritual Kendi Nusantara. /Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO

Media Magelang - Para gubernur mengungkapkan harapan dan kesannya untuk pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur dalam ritual kendi nusantara bersama Presiden Jokowi 14 Maret 2022.

Para gubernur pun mengungkapkan harapan dan kesannya pada IKN dalam acara ritual kendi nusantara yang dimulai 14 Maret 2022/
 
Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor mendukung pembangunan IKN karena diyakini bisa berdampak positif karena menunjukkan pemerataan pembangunan.
 
 
“Saya kira tadi akan berdampak luas dari segi pemerataan dan keadilan pembangunan di seluruh nusantara ini. Karena kalau kita tarik garis silang begini maka ibu kota ini berada pada titik silang itu. Jadi dampak semuanya apakah itu ekonomi, pembangunan, dan segala kesejahteraan masyarakat akan mengikutinya secara otomatis,” ujar Isran Noor sebagaimana dikutip dari situs resmi Sekretariat Kabinet 14 Maret 2022.
 
Sementara Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Laiskodat berharap pembangunan IKN bisa menjadikan pemerataan pembangunan di seluruh Indonesia.
 
“Bagi Nusa Tenggara Timur ini sesuatu yang baik karena kami lihat bahwa pemerataan ekonomi itu dapat dilakukan sehingga ibu kota baru yang akan ada ini memberikan pertumbuhan baru bagi kawasan, baik di Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, bahkan Papua,” Viktor mengatakan.
 
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berharap ibu kota baru bisa memberikan keadilan bagi seluruh masyarkat Indonesia.
 
 
Semoga di kota yang dibangun ini yang nantinya menjadi ibu kota akan bisa menghadirkan pesan utama dan pertama atas pendirian republik ini yaitu menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” tutur Anies Baswedan.
 
Presiden Jokowi akan berkemah selama dua hari (14 Maret 2022 dan 15 Maret 2022) di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Sepaku, Penajam PAser Utara.
 
Selain Isran Noor, sejumlah pejabat ikut menemani kegiatan Presiden Jokowi seperti Kepala Otorita IKN Bambang Susantono, Wakil Kepala Otorita IKN Dhony Rahajoe, Menteri BUMN Erick Tohir dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
 
Media Magelang terus memantau kegiatan terkini Presiden Jokowi selama aktivitas berkemah di IKN Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.***

Editor: Sonia Okky Astiti

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x