Beli Motor dan Mobil Bekas Cek Dulu BPKB Kendaraan Asli atau Palsu dengan Cara Ini

8 Mei 2021, 11:31 WIB
HAti-hati pemalsuan dokumen, ini cara cek asli atau palsu sebuah BPKB kendaraan sebelum membeli mobil atau motor bekas. /Yudhi Prasetiyo/Zonapriangan.com

Media Magelang - Melakukan pengecekan BPKB kendaraan sangat penting sebelum memutuskan membeli motor atau mobil bekas.

Menghindari pemalsuan dokumen dan penipuan, simak cara cek BPKB Kendaraan asli atau palsu sebelum membeli motor dan mobil bekas.

 

Agar tidak salah langkah ketika membeli motor atau mobil bekas, berikut beberapa cara cek asli atau palsu BPKB kendaraan.

Baca Juga: Bansos Kemensos Segera Cair, Cek Nama Penerima Lewat New DTKS cekbansos.kemensos.go.id

1. BPKB kendaraan asli memiliki cover yang terlihat mengkilap seperti dilapisi plastik, sedangkan BPKB motor atau mobil palsu biasanya berwarna buram atau kusam.

2. Pada halaman 14 di BPKB kendaraan asli jika diterngi dengan sinar ultraviolet maka lambang Korlantas akan timbul dan terlihat oleh mata.

Lambang Korlantas dalam BPKB kendaraan asli juga terasa kasar jika disetuh menggunakan jari tangan.

Sedangkan BPKB motor atau mobil palsu tidak akan muncul lambang Korlantas dan tidak terasa jika disentuh.

Baca Juga: CEK FAKTA: Tidak Ada Karangan Bunga untuk 53 Awak KRI Nanggala 402 yang Gugur di Perairan Bali

3. Lakukan cek BPKB kendaraan secara online, jika terdapat identitas yang valid maka BPKB motor atau mobil tersebut asli.

Namun, jika pengecekan secara online BPKB kendaraan tidak terdeteksi maka sudah dipastikan BPKB motor atau mobil itu palsu.

4. Bukalah pada bagian halaman utama BPKB kendaraan bekas yang akan dibeli. Jika hologram berwarna abu-abu maka BPKB motor atau mobil tersebut asli.

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Magelang pada Sabtu, 8 Mei 2021 Lengkap dengan Doa Buka Puasa

5. Langkah terakhir, sebelum membeli motor atau mobil bekas, periksalah nomor seri yang bisa ditemukan pada hologram BPKB kendaraan.

Tanyakan nomor seri yang tertera pada BPKB kendaraan tersebut di kantor kepolisian lalu lintas terdekat.

Pengecekan nomor seri BPKB motor atau mobil juga bisa dilakukan di kantor samsat setempat.

BPKB kendaraan merupakan salah satu bukti kepemilikan motor atau mobil yang sah secara hukum, sehingga sangat penting untuk memastikan bahwa yang kendaraan memiliki dokumen asli.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 8 Mei 2021: Agar Rahasianya Tidak Terbongkar, Ini yang Dilakukan Elsa Terhadap Aldebaran

Saat ini marak oknum yang BPKB kendaraan palsu ketika mejual motor atau mobil karena BPKB asli hilang atau rusak.

Pada beberapa kasus BPKB kendaraan palsu digunakan ketika mobil atau motor  yang dijual adalah barang curian.

Jika penjual motor atau mobil bekas tidak berani melakukan pengecekan ke kantor, patut diwaspadai jika BPKB kendaraan tersebut palsu.

Demikian cara cek asli atau palsu sebuah BPKB kendaraan sebelum membeli mobil atau motor bekas.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: indonesia.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler