Ganjar Pranowo Tanam Pohon di Pesisir Selatan Jawa Tengah, Antisipasi Bencana

- 23 Januari 2021, 15:31 WIB
Ganjar Pranowo Tanam Bibit Pohon
Ganjar Pranowo Tanam Bibit Pohon /Humas Pemprov Jateng

Media Magelang - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menanam pohon bersama warga setelah gowes ratusan kilometer ke arah pesisir Pantasi Selatan Jawa Tengah.

Kegiatan tanam pohon tersebut dilakukan oleh Ganjar Pranowo di Desa Girirejo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah pada Sabtu, 23 Januari 2021 bersama warga setempat.

Adapun gerakan menanam pohon tersebut dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap ancaman megathrust yang berpotensi tsunami di pesisi selatan Pulau Jawa.

Baca Juga: Gelar Doa Lintas Agama, Ganjar Pranowo Berharap Indonesia Segera Bebas dari Bencana

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah penelitian yang dilakukan oleh BNPB bersama dengan Institut Teknologi Bandung menyebutkan bahwa ada ancaman bencana alam besar yang bisa mengguncang sisi selatan Pulau Jawa.

"Kalau kemarin kita mencoba menyelamatkan mata air, hari ini kita mencoba untuk di sisi pantai. Di sisi pantai ini kita sudah pernah dapat masukan dari ITB dan BNPB tentang adanya potensi megathrust," kata Ganjar Pranowo usai memimpin penanaman pohon.

Pohon yang ditanam di area sisi Selatan Jawa Tengah tersebut terdiri atas pohon Cemara Laut dan Pandan Duri.

Baca Juga: Sabtu Dini Hari Gunung Merapi Keluarkan 17 Kali Guguran Lava Pijar

Total pohon Cemara Laut yang akan ditanam di sepanjang pesisir pantai Desa Girirejo sekitar 2000 batang dan tanaman Landan Duri sebanyak 500 batang.

Halaman:

Editor: Permadi Suntama

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x