Tren Gaya Hidup Minimalis Begini Cara Menerapkannya dalam Kehidupan Sehari-hari

- 18 Juli 2023, 17:15 WIB
Tren Gaya Hidup Minimalis Begini Cara Menerapkannya dalam Kehidupan Sehari-hari /
Tren Gaya Hidup Minimalis Begini Cara Menerapkannya dalam Kehidupan Sehari-hari / /Husni habib/Pixabay

Media Magelang - Gaya hidup minimalis adalah tren yang sedang populer di kalangan orang orang yang ingin hidup sederhana, bebas dari kebingungan, dan merasa lebih bahagia. Konsep minimalis adalah menghilangkan semua yang tidak penting dan hanya mempertahankan barang atau aspek kehidupan yang memang benar-benar diperlukan.

Alasan orang berbondong-bondong mengadopsi gaya hidup minimalis adalah untuk menghilangkan stres yang disebabkan oleh gaya hidup hari ini yang terlalu mengutamakan gaya hidup mewah dengan membeli barang-barang yang sejatinya tidak relevan dengan kebutuhan.

Gaya hidup minimalis adalah sebuah cara untuk mengubah pola hidup yang konsumtif dan terlalu mengutamakan keinginan menjadi pola hidup yang lebih mengutamakan kebutuhan. Hal ini akan membantu kita keluar dari jebakan gaya hidup mewah yang mengutamakan gengsi. 

Baca Juga: Tips Anti Stres 7 Gaya Hidup Sehat untuk Menjaga Kesehatan Mental

Untuk itu, berikut adalah beberapa tips mengadopsi gaya hidup minimalis dalam kehidupan sehari-hari agar hidup menjadi lebih santai dan berbahagia.

1. Selesaikan Hutangmu

Jika kamu ingin hidup dengan gaya hidup minimalis, pertama-tama selesai kan hutang-hutangmu. Hutang sering menjadi pemicu utama datangnya stres. Dengan membebaskan diri dari beban hutang, kamu akan merasa lebih bebas dan lebih hidup tanpa adanya rasa khawatir.

2. Sederhana Itu Indah

Bersih, tidak ribet, dan sederhana merupakan prinsip dasar dalam gaya hidup minimalis. Gaya hidup minimalis bukan tentang hidup tanpa barang di sekitarmu, tetapi tentang mempertahankan barang-barang yang benar-benar diperlukan.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah