BST Kemensos Bansos Rp 300 Ribu Bakal Cair Waktu PPKM Darurat, Cek di cekbansos.kemensos.go.id

2 Juli 2021, 20:11 WIB
Bansos BST Kemensos Rp 300 ribu kembali disalurkan Juli 2021 cair jika penuhi syarat ini, buruan cek online daftar penerima BST Kemensos di link cekbansos.kemensos.go.id. //ANTARA/Abriawan/

Media Magelang - Kebijakan PPKM Darurat akan diimbangi dengan kembalinya penyaluran Bansos BST Kemensos Rp300 ribu.

Seiring dimulainya PPKM Darurat, dari 3-20 Juli 2021, Menteri Sosial Tri Rismaharini atau kerap disapa Risma menejelaskan bahwa BST Kemensos Rp300 ribu akan segera dicairkan, simak penjelasannya.

Pencairan BST Kemensos Rp300 ribu atau BST Covid-19 ini ditujukan untuk menjaga kestabilan ekonomi dengan berlakunya PPKM Darurat 3-20 Juli 2021.

Bakal cair paling lambat minggu depan, BST Kemensos Rp300 ribu atau BST Covid-19 ini  akan dicairkan bagi 10 juta penduduk Indonesia yang sebelumnya sudah terjaring dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga: Awasi PPKM Darurat, Polda Jateng Terjunkan 1520 Personil

Sebelumnya, Risma menegaskan BST akan dilanjutkan selama dua bulan untuk periode Mei-Juni 2021.

"Nanti warga akan dapat BST lagi untuk Mei dan Juni. Kemarin kan berhenti di April, nanti dapat di Mei-Juni," kata dia.

Risma mengatakan, BST ini dicairkan Rp300.000 per bulan sehingga warga akan menerima bantuan sosial sebesar Rp600.000 secara langsung untuk dua bulan.

"Nanti dicairkan melalui PT POS Indonesia," kata Risma di Kemensos pada Kamis, 1 Juli 2021.

Baca Juga: PPKM Darurat Segera Berlaku, Berikut Poin Aturannya

Untuk mencairkan BST ini, Risma mendapatkan tambahan anggaran sebanayak Rp2,3 Triliun dari Kementerian Keuangan.

Para pendaftar Bansos Rp300 ribu dari program BST Kemensos harus tahu bahwa ada syarat khusus agar bisa ditetapkan menjadi penerima.

Salah satunya calon penerima program BST Kemensos Rp300 ribu harus sudah terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id.

Namun ada persyaratan tambahan yang harus dimiliki calon penerima agar bisa mencairkan Banaos Rp 300 ribu Juni 2021 atau BST Kemensos, seperti berikut ini.

Pertama, calon penerima  BST Kemensos Rp300 ribu harus sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial atau DTKS.

Untuk memastikannya calon penerima BST Kemensos Rp300 ribu harus cek di link yang semula bisa diakses di dtks.kemensos.go.id kini dipindahkan ke cekbansos.kemensos.go.id

Kedua, calon penerima BST Kemensos Rp300 ribu bukan dari golongan ASN, TNI, atau POLRI.

Ketiga, calon penerima BST Kemensos Rp300 ribu merupakan warga miskin atau rentan miskin dan terdaftar dalam pendataan RT/RW dan berada di Desa.

Keempat, calon penerima BST Kemensos Rp300 ribu ada dalam daftar kehilangan pekerjaan di tengah pandemi Covid-19 dan tidak terdaftar menjadi penerima Bansos lain dari pemerintah pusat.

Sebagai catatan, jika calon penerima tidak mendapat Bansos dari program lain seperti Kartu Prakerja, PKH atau BPNT maka dapat segera mengajukan ke aparat Desa setempat.

Sebelumnya BST Kemensos Rp300 ribu yang sudah berakhir pada bulan April ini ternyata dirancanakan akan dilanjutkan pada Mei dan Juni 2021.

Belum terealisasi hingga hari ini, berikut cara cek online daftar penerima Bansos Rp300 ribu Juni 2021 atau BST Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id:

  1. Siapkan eKTP
  2. Login ke laman cekbansos.kemensos.go.id
  3. Pilih nama Provinsi
  4. Pilih nama Kabupaten
  5. Pilih nama Kecamatan
  6. Pilih nama Desa/kelurahan
  7. Masukkan nama lengkap
  8. Masukkan kode verifikasi yang tertera ke kolom yang disediakan
  9. Klik Cari Data

Jika terdaftar sebagai penerima bantuan ini, masyarakat bisa mencairkan bansos Rp300 ribu ke kantor Pos, dengan cara sebagai berikut:

  1. Penerima BST Kemensos ini akan mendapatkan undangan atau pemberitahuan dari kantor Pos.
  2. Datang ke Kantor Pos sesuai dengan jadwal dan lokasi yang telah ditentukan.
  3. Siapkan berkas seperti KTP, KK, dan surat undangan tersebut.
  4. Pastikan untuk selalu mengenakan masker dan memenuhi protokol kesehatan.
  5. Tunggu antrian untuk mencairkan bansos Rp 300 ribu Juni 2021.

Demikian kabar tenang Bansos Rp 300 ribu atau BST Kemensos yang dikabarkan cair Juli 2021 saat PPKM Darurat.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler