20 November Peringati Hari Anak Sedunia, Sejarah Singkat Upaya Untuk Kesejahteraan Anak

- 17 November 2021, 17:50 WIB
Ilustrasi Hari Anak Sedunia setiap 20 November.
Ilustrasi Hari Anak Sedunia setiap 20 November. /Pixabay/sasint.

Media Magelang - Hari Anak Sedunia diperingati pada tanggal 20 November 2021.

Peringatan Hari Anak Sedunia merupakan momen yang tepat untuk kampanye secara global tentang kesadaran tentang hak-hak anak di berbagai penjuru dunia.

Hari Anak Sedunia bertujuan untuk menghargai serta menghormati hak yang harus diterima oleh seorang anak, sehingga anak akan memiliki kesejahteraan.

Baca Juga: Hari Pelajar Internasional Diperingati 17 November, Ini Sejarah Singkatnya

Sejarah Hari Anak Sedunia bermula pada tahun 20 November 1954 yang merupakan penetapan Hari Anak Sedunia atau World Children's Day yang didirikan oleh Badan Dunia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Beberapa momen penting lainnya yang terjadi pada tanggal 20 November yaitu:

- Pada tahun 1959, Majelis Umum PBB mengadopsi Deklarasi Hak Anak

- Pada tahun 1989, Sidang Umum yang dilakukan oleh PBB mengadopsi Konvensi Hak Anak

- Pada tahun 1990, Hari Anak Sedunia menandai peringatan tanggal Majelis Umum PBB mengadopsi Deklarasi dan Konvensi tentang hak-hak anak.
 
Baca Juga: Hari Pelajar Internasional, Berikut 3 Rekomendasi film Tanah Air Tentang Pelajar!

PBB menggandeng United Nations International Children's Emergency Fund (UNICEF) secara resmi pada tahun 1953.

Diketahui UNICEF merupakan lembaga sosial yang dibentuk pada 11 Desember 1946, berfokus untuk membantu anak-anak di berbagai penjuru dunia.

UNICEF sendiri pertama kali memiliki misi di Indonesia dengan membawa program bantuan darurat untuk mencegah kelaparan di Pulau Lombok pada tahun 1948.

Sampai saat ini kampanye global Hari Anak Sedunia dilakukan oleh PBB maupun UNICEF agar menarik perhatian, khususnya mengenai hak-hak yang dimiliki oleh anak.

Diberbagai negara lainnya, peringatan Hari Anak Sedunia dirayakan sebagai upaya agar anak-anak merasa bahagia, menerima hadiah, mengikuti lomba, melakukan aktivitas yang menyenangkan sekolah diperbolehkan untuk libur.

Adapun perayaan Hari Anak Internasional yang diperingati pada tanggal 1 Juni setiap tahunnya.

Dalam perayaannya Hari Anak Sedunia dan Hari Anak Internasional dilakukan dalam waktu yang berbeda. Hal tersebut disebabkan keduanya memiliki fokus yang beda terhadap anak-anak.

Hari Anak Sedunia merupakan hari peringatan yang dibuat untuk mengubah cara pandang masyarakat di berbagai penjuru dunia dalam melihat dan memperlakukan anak, khususnya dalam meningkatkan kesehatan dan kebahagiaan anak.

Sedangkan Hari Anak Internasional adalah hari peringatan yang diupayakan untuk menyepakati dalam memberikan perlakuan yang tepat pada anak dalam masa tersulit.

Kedua hari perayaan tersebut memiliki fokus yang sama terhadap kesejahteraan anak dalam berbagai kondisi, diharapkan anak-anak akan menjadi generasi selanjutnya yang lebih baik.

Nah.. Itulah Sejarah singkat mengenai Hari Anak Sedunia jatuh pada 20 November setiap tahunnya, merupakan kampanye global sebagai bentuk kesadaran terhadap hak anak.***

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x