Cacing Purba Berumur 46 Ribu Tahun Berhasil Dibangkitkan Ilmuwan Setelah Membeku di Lapisan Tanah Siberia

- 1 Agustus 2023, 07:00 WIB
Penemuan mengejutkan! Cacing purba muncul kembali setelah 46.000 tahun kriptobiosis
Penemuan mengejutkan! Cacing purba muncul kembali setelah 46.000 tahun kriptobiosis /Plos Genetics/



Media Magelang - Sebuah penemuan luar biasa terjadi di Siberia ketika para ilmuwan berhasil menemukan cacing gelang yang telah membeku selama 46 ribu tahun di lapisan tanah beku. 

Cacing ini menjadi makhluk purba yang menakjubkan karena mampu bertahan dalam kondisi tidak aktif atau yang disebut kriptobiosis. 
 
Dalam keadaan ini, cacing mampu bertahan tanpa air atau oksigen, serta dapat tahan terhadap suhu ekstrem seperti beku atau lingkungan asin.

Setelah ditemukan, cacing purba ini kemudian dicairkan dan diteliti lebih lanjut oleh para ilmuwan. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode radiokarbon untuk memastikan usia cacing ini, dan hasilnya menunjukkan bahwa cacing tersebut belum membeku antara 45.839 hingga 47.769 tahun lalu. 
 
 
Selain itu, para ilmuwan dari Dresden dan Cologne juga melakukan penelitian genetik pada cacing gelang ini.

Hasil penelitian membawa kejutan, karena cacing tersebut ternyata merupakan spesies baru yang sebelumnya belum pernah diidentifikasi. 
 
Untuk itu, para ilmuwan memberi nama spesies ini sebagai Panagrolaimus kolymaenis atau P. kolymaenis.

Penemuan ini sangat berarti dalam memahami adaptasi dan kehidupan makhluk hidup dalam kondisi ekstrem. 
 
Kriptobiosis yang dimiliki cacing gelang Siberia membuka pintu pengetahuan baru tentang bagaimana makhluk-makhluk kecil dapat bertahan hidup dalam situasi lingkungan yang keras dan berubah-ubah.

Temuan ini juga menunjukkan betapa pentingnya pelestarian ekosistem Siberia, karena wilayah tersebut ternyata menyimpan banyak keajaiban alam yang belum terungkap. 
 
Selain itu, penemuan cacing gelang Siberia ini juga menjadi bukti nyata bahwa penelitian dan eksplorasi ilmiah dapat membuka tabir misteri dan mengungkap sejarah kehidupan di Bumi.

Dengan adanya penemuan Cacing Purba berumur 46 ribu tahun berhasil dibangkitkan oleh ilmuwan setelah lama membeku di lapisan tanah Siberia ini, diharapkan dapat memberikan motivasi bagi para ilmuwan dan peneliti lainnya untuk terus melakukan penelitian lebih lanjut mengenai kehidupan dan adaptasi makhluk hidup dalam berbagai kondisi lingkungan yang ekstrem.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah