Waspada, Studi Mengungkapkan Minuman Ini Tingkatkan Risiko Kanker Usus

- 7 Januari 2022, 16:15 WIB
Ilustarasi pengidap kanker usus.
Ilustarasi pengidap kanker usus. /Pexels/ Kindel Media

Media Magelang – Kanker Usus merupakan salah satu penyakit yang menakutkan bagi kalangan masyarakat. Bahkan, anggapan sebagai kanker pembunuh terbesar kedua bukan sesuatu hal yang dilebih-lebihkan.

Kanker Usus adalah jenis penyakit yang disebabkan oleh berbagai macam makanan dan minuman yang dikonsumsi setiap hari.

Apalagi di zaman sekarang, banyak makanan dan minuman mengandung pengawet, pewarna, dan zat lainnya yang berbahaya bagi pencernaan, khususnya organ usus.

Baca Juga: Mengenali Gejala Kanker Paru Seperti Yang Diderita Legenda Badminton Verawaty Fajrin

Dilansir dari pmjnews.com oleh Media Magelang, sebuah penelitian mengungkapkan relasi antara minuman manis instan dengan risiko kanker usus.

Penelitian terbaru itu diterbitkan dalam jurnal Gut mengenai efek mengonsumsi minuman manis instan setiap hari yang dapat menggandakan risiko terkena kanker usus.

Kanker usus muncul akibat dari sel-sel yang mengalami perubahan dan tumbuh di usus besar, yang terdiri dari usus besar dan rektum.

Menurut penelitian tersebut, perempuan lebih rentan terkena kanker usus. Bahkan risiko ini dapat menyerang seseorang sebelum menginjak usia 50 tahun.

Dalam penelitian dari Gut, mengawasi sampel sebanyak 95.464 orang dalam kurun waktu 24 tahun. Gaya hidup, riwayat keluarga, makanan, dan minuman yang dikonsumsi mereka menjadi pertimbangan.

Halaman:

Editor: Sonia Okky Astiti

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah