Meski Bergizi, Lima Jenis Makanan Ini Berbahaya jika Dikonsumsi Malam Hari

- 11 Desember 2023, 18:05 WIB
Meski Bergizi, Lima Jenis Makanan Ini Berbahaya jika Dikonsumsi Malam Hari /
Meski Bergizi, Lima Jenis Makanan Ini Berbahaya jika Dikonsumsi Malam Hari / /*/mantrasukabumi.com/Pixabay/tomwieden /
 
Media Magelang - Mengonsumsi makanan bergizi memang menjadi keharusan bagi setiap individu, baik tua maupun muda, dewasa maupun anak-anak.
 
Namun, ada lima jenis makanan yang tak boleh sembarangan dikonsumsi meski bergizi tinggi.
 
Meski bergizi tinggi, lima jenis makanan tersebut tak disarankan, bahkan berbahaya jika dikonsumsi pada malam hari.
 
Dilansir dari PMJ News dari Times of India, berikut ini lima jenis makanan yang berbahaya jika dikonsumsi pada malam hari.
 
 
1. Buah-buahan
 

Buah-buahan memang memiliki manfaat yang besar bagi kesehatan tubuh dan organ-organ di dalamnya.
 
Tapi sangat jarang sekali diketahui jika waktu terbaik mengonsumsi buah-buahan adalah pada siang hari, bukan malam hari.
 
Mengonsumsi buah-buahan saat petang hingga malam hari dianggap berbahaya bagi kesehatan, karena dapat memunculkan dahak, sebab sifat buah-buahan adalah mendinginkan suhu tubuh.
 
Selain itu, buah-buahan juga mengandung banyak karbohidrat dan gula, sehinga dapat meningkatkan kadar gula darah dan mengganggu kualitas tidur jika dikonsumsi pada malam hari.
 
Bahaya lain yang timbul karena mengonsumsi buah-buahan di malam hari adalah meningkatnya gas di dalam perut, serta terjadinya sembelit.
 
2. Dadih
 

Dadih adalah yogurt tradisional khas daerah Minangkabau yang terbuat dari susu kerbau.
 
Dadih dikenal memiliki manfaat luar biasa untuk memperkuat tulang dan meningkatkan kekebalan tubuh.
 
Mengonsumsi dadih sebaiknya pada siang hari, karena bakteri baik yang ada di dalamnya mampu menjaga pencernaan tetap sehat.
 
Namun, lain halnya jika mengonsumsi dadih pada malam hari yang justru dapat menimbulkan masalah pembentukan lendir dan gas di perut.
 
Karena dadih bersifat mendinginkan sama seperti buah-buahan, maka disarankan untuk mengonsumsi yogurt Minangkabau ini pada siang hari.
 
3. Ayam
 
Ayam termasuk dalam jenis makanan yang membutuhkan waktu lama, serta energi yang besar untuk bisa dicerna secepat mungkin, karena ayam mengandung protein tinggi.
 
Oleh sebab itu, sangat tidak disarankan untuk mengonsumsi ayam pada malam hari.
 
Kalaupun memang harus mengonsumsi ayam di malam hari, konsumsilah dalam jumlah yang sedikit dan seimbang.
 
4. Makanan Berlemak
 
Makanan berlemak yang dikonsumsi pada malam hari bisa sangat sulit untuk dicerna, dan dapat membuat pencernaan terus bekerja keras.
 
Karena itulah, para ahli menyarankan untuk tidak mengonsumsi makanan berlemak pada malam hari, agar kualitas tidur tidak terganggu.
 
5. Buah-buahan Kering
 

Buah-buahan kering sangat bermanfaat jika dikonsumsi pada pagi hari, karena mengandung karbohidrat, gula, vitamin, mineral dan segala nutrisi dalam jumlah tinggi. 
 
Akan tetapi, buah-buahan kering akan sulit dicerna jika dimakan pada sore atau malam hari, sebab enzim lambung tidak mampu memecahnya.
 
Oleh karenanya, perlu diperhatikan lagi dengan teliti, ada lima jenis makanan yang justru berbahaya jika dikonsumsi pada malam hari meski bergizi tinggi.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x