Gibran dan Kapolri Hadiri Vaksinasi Dosen dan Pemuka Lintas Agama di Solo, Kapolri: Semuanya Antusias

- 25 Maret 2021, 17:12 WIB
Kapolri dan Wali Kota Solo Gibran Kunjungi Vaksinasi di Solo
Kapolri dan Wali Kota Solo Gibran Kunjungi Vaksinasi di Solo /Polres Magelang/

Media Magelang – Program vaksinasi bagi para dosen dan pemuka lintas agama di Solo hari ini turut dikunjungi Gibran dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Dihadiri Gibran dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, program vaksinasi kali ini diperuntukkan bagi para dosen perguruan tinggi dan pemuka lintas agama di Solo.

Adapun pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang ditinjau oleh Wali Kota Solo, Gibran dan Gibran dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo terjadi pada Kamis, 25 Maret 2021.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menghadiri program vaksinasi Covid-19 di Balaikota Surakarta. Kali ini targetnya adalah para dosen dan pemuka lintas agama.

Baca Juga: Cukup dengan Membawa Kartu Keluarga Sejahtera, Anda Bisa Cairkan 2 Bansos Ini

Baca Juga: Intip Pembagian Insentif Kartu Prakerja Gelombang 14, Berapa yang Diterima Secara Tunai?

Baca Juga: Sudah Mengikuti Pelatihan Kartu Prakerja Tapi Insentif Belum Diterima? Ini Alasannya

Kehadirannya yang bertujuan untuk memantau kelancaran program vaksinasi Covid-19 dosen dan pemuka lintas agama ditemani oleh walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Dari pantauan SIgit Prabowo, masyarakat yang hari ini divaksin antusias terhadap program vaksinasi ini, “diharapkan program nasional ini semakin lancar, sehingga dalam membentuk masyarakat kebal Covid-19,” ujar Sigit dalam keterangan tertulis, 25 Maret 2021.

Pelaksanaan program Covid-19 ini memang bertujuan untuk membentuk herd immunity yang ada di masyarakat, sehingga terbentuk imun yang kebal terhadap virus Covid-19 ini.

Baca Juga: BOCORAN 15 Soal dan Kunci Jawaban Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 14, Simak dan Segera Daftar!

Baca Juga: Apakah Mahasiswa Bisa Mendaftar Kartu Prakerja 2021? Simak Penjelasannya Disini!

Baca Juga: Syarat Daftar Bantuan UMKM Online 2021 di depkop.go.id, Bantuan Modal Usaha Setiap Tahun dari Pemerintah

Sigit juga mengimbau bagi masyarakat yang sudah divaksin, termasuk dosen dan para pemuka lintas agama untuk terus mematuhi protokol kesehatan.

Masyarakat harus turut serta menjaga diri dari Covid-19 melalui menjaga jarak satu dengan yang lain, memakai masker sesuai standar, dan rajin mencuci tangan.

Sigit berharap dengan dilaksanakannya program vaksinasi terhadap dosen, aktivitas di perguruan tinggi di Solo dapat beroperasi kembali secepatnya mengingat pembelajaran tatap muka direncanakan pelaksanannya pada bulan April.

“Semoga tenada pendidik setelah divaksinasi, Kegiatan belajar mengajar Dapat berjalan lebih baik dan perekonomian juga berjalan lebih baik, dan pelaksanaan vaksinasi di Kota Solo Segera tuntas agar masyarakat Dapat beraktivitas Kembali,” ujar Sigit, 25 Maret 2021.

Terhitung hari Senin, 22 Maret, jumlah penerima vaksin Covid-19 adalah sebanyak 5.567.280 orang. Angka tersebut adalah akumulasi dari penerima dosis pertama dan kedua.

Jumlah penerima vaksin yang ditargetkan pemerintah adalah 40.349.051 orang hingga Juni 2021. Jumlah ini ditargetkan demi mewujudkan herd immunity  atau kekebalan kelompok.

Pada tahap II pelaksanaan vaksinasi ini, tidak hanya dosen dan pemuka agama saja yang diprioritaskan. Sebelumnya ada petugas pelayan publik atau Aparatur Sipil Negara (ASN) dan kelompok lansia.

Pada tahap I pelaksanaan vaksinasi dilaksanakan sekitar bulan Februari dengan target kelompok tenaga kesehatan. Kelompok-kelompok yang diprioritaskan tersebut adalah yang rentan terkena Covid-19.

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi ini agar terbentuk kekebalan bersama atau herd immunity. Maka masyarakat wajib berpartisipasi.

Gibran Rakabuming dan Kapolri sangat mengapresiasi antusiasme dosen dan pemuka lintas agama yang berpartisipasi dalam program vaksinasi hari Kamis, 25 Maret 2021.***

Editor: Eko Prabowo

Sumber: Polres Magelang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah