Donald Trump Tidak Menyebut Nama Joe Biden Sebagai Penerusnya

- 20 Januari 2021, 08:41 WIB
Donald Trump dalam video perpisahannya sebagai presiden Amerika ke 45
Donald Trump dalam video perpisahannya sebagai presiden Amerika ke 45 /YouTube/White House

"Seiring dengan persiapan saya menyerahkan kekuasaan pada pemerintahan baru, Rabu 20 Januari 2021 siang, saya ingin kalian tahu kalau gerakan kami baru saja dimulai. Tidak pernah ada yang seperti ini," ujar Donald Trump.

Donald Trump menyebut warga AS masih punya keyakinan pemerintah AS harus mampu melayani setiap kebutuhan masyarakat.

"Keyakinan bahwa negara harus melayani warganya takkan berkurang, tetapi hanya akan menguat dari hari ke hari," kata Donald Trump.

Dalam pidato perpisahan itu, Donald Trump membeberkan semua pencapaian yang dapat diraih pemerintahannya selama empat tahun terakhir.

Baca Juga: Hari Terakhir di Gedung Putih Donald Trump Pilih Bersembunyi dari Publik

Beberapa di antaranya ialah membangun 'ekonomi paling hebat' sepanjang masa, mengamankan kesepakatan damai bersejarah di Timur Tengah, mendesak anggota NATO lebih banyak berkontribusi secara finansial, mendorong banyak negara untuk melawan China yang 'tak pernah terjadi sebelumnya', dan tidak memulai satupun perang.

"Kami melakukan apa yang ingin kami lakukan di sini--dan masih banyak lagi," kata Donald Trump mengklaim.

Donald Trump juga ikut mendoakan kesuksesan pemerintahan baru di bawah Presiden Amerika Serikat terpilih Joe Biden.

Baca Juga: Pelantikan Presiden AS Terpilih Joe Biden Dijaga Puluhan Ribu Pasukan Garda Nasional

Ia berharap pemerintahan Joe Biden bisa membuat AS tetap aman dan makmur, walaupun Donald Trump sama sekali tak menyebut nama lawan pemilunya itu.

Halaman:

Editor: Permadi Suntama

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x